MEMBANGUN KHAZANAH ILMU DAN PENDIDIKAN

Belajar itu adalah perobahan …….

Archive for the ‘Arab Pra Islam’ Category

Perdebatan Agama sebelum Islam datang

Posted by Bustamam Ismail on July 30, 2010

Imigram Yahudi di Arab.

Orang-orang   Yahudi  di  negeri-negeri  Arab  merupakan  kaum imigran yang besar, kebanyakan mereka  tinggal  di  Yaman  dan Yathrib.  Di  samping  itu  kemudian agama Majusi (Mazdaisma) Persia tegak menghadapi arus  kekuatan  Kristen  supaya  tidak sampai  menyeberangi Furat (Euphrates) ke Persia, dan kekuatan moril demikian itu didukung oleh  keadaan  paganisma  di  mana saja  ia  berada. Jatuhnya Rumawi dan hilangnya kekuasaan yang di tangannya, ialah sesudah pindahnya  pusat  peradaban  dunia itu ke Bizantium. Gejala-gejala  kemunduran berikutnya ialah bertambah banyaknya sekta-sekta Kristen yang sampai menimbulkan  pertentangan  dan peperangan antara sesama mereka. Ini membawa akibat merosotnya martabat iman yang tinggi ke dalam kancah  perdebatan  tentang bentuk  dan  ucapan,  tentang  sampai di mana kesucian Mariam: adakah ia yang lebih utama dari anaknya Isa Almasih atau  anak yang  lebih  utama dari ibu – suatu perdebatan yang terjadi di mana-mana, suatu pertanda yang akan membawa  akibat  hancurnya apa yang sudah biasa berlaku.

Ini  tentu  disebabkan  oleh karena isi dibuang dan kulit yang diambil, dan terus menimbun kulit itu  di  atas  isi  sehingga akhirnya  mustahil  sekali  orang  akan dapat melihat isi atau akan menembusi timbunan kulit itu.

Apa yang telah menjadi pokok  perdebatan  kaum  Nasrani  Syam, lain  lagi dengan yang menjadi perdebatan kaum Nasrani di Hira dan Abisinia. Dan orang-orang Yahudipun,  melihat  hubungannya dengan  orang-orang  Nasrani,  tidak  akan berusaha mengurangi atau menenteramkan perdebatan semacam  itu.  Oleh  karena  itu sudah wajar pula orang-orang Arab yang berhubungan dengan kaum Nasrani Syam dan Yaman  dalam  perjalanan  mereka  pada  musim dingin  atau  musim panas atau dengan orang-orang Nasrani yang datang dari Abisinia, tetap tidak akan sudi memihak salah satu di  antara  golongan-golongan  itu.  Mereka  sudah puas dengan kehidupan agama berhala yang  ada  pada  mereka  sejak  mereka dilahirkan, mengikuti cara hidup nenek-moyang mereka.

Read the rest of this entry »

Posted in Arab Pra Islam | 2 Comments »

Kisah Yaman Tempo dulu

Posted by Bustamam Ismail on July 28, 2010

Najasyi Menguasai Yaman

Setelah surat Kaisar sampai ke tangan Najasyi, ia  mengirimkan bersama  orang  Yaman  itu  –  yang  membawa surat – sepasukan tentara di bawah pimpinan Aryat (Harith) dan Abraha  al-Asyram salah  seorang prajuritnya. Aryat menyerbu Kerajaan Yaman atas nama penguasa Abisinia. Ia  memerintah  Yaman  ini  sampai  ia dibunuh  oleh  Abraha yang kemudian menggantikan kedudukannya. Abraha inilah  yang  memimpin  pasukan  gajah,  dan  dia  yang kemudian  menyerbu  Mekah  guna  menghancurkan  Ka’bah  tetapi gagal, seperti yang akan terlihat nanti dalam pasal berikut.

Keturunan Abrahah Berkuasa dengan sewenang -wenang

Anak-anak Abraha  kemudian  menguasai  Yaman  dengan  tindakan sewenang-wenang.  Melihat  bencana  yang  begitu  lama menimpa penduduk, Saif bin Dhi Yazan  pergi  hendak  menemui  Maharaja Rumawi.  Ia mengadukan hal itu kepadanya dan memintanya supaya mengirimkan penguasa lain dan Rumawi ke Yaman.  Tetapi  karena adanya perjanjian persekutuan antara Kaisar Yustinianus dengan Najasyi tidak mungkin ia dapat memenuhi  permintaan  Saif  bin Dhi  Yazan  itu.  Oleh karena itu Saif meninggalkan Kaisar dan pergi  menemui  Nu’man  bin’l-Mundhir  selaku  Gubernur   yang diangkat oleh Kisra untuk daerah Hira dan sekitarnya di Irak.3 Read the rest of this entry »

Posted in Arab Pra Islam | Tagged: , | Leave a Comment »

Dua Kerajaan Besar yang berdasarkan Agama dan Kerajaan Himyar

Posted by Bustamam Ismail on July 28, 2010

Dua Kerajaan besar

Kedua  kekuatan  yang  sekarang  sedang  berhadap-hadapan  itu ialah: kekuatan Kristen dan kekuatan  Majusi,  kekuatan  Barat berhadapan   dengan   kekuatan  Timur.  Bersamaan  dengan  itu kekuasaan-kekuasaan kecil yang berada dibawah  pengaruh  kedua kekuatan  itu, pada awal abad keenam berada di sekitar jazirah Arab.  Kedua  kekuatan  itu  masing-masing  mempunyai   hasrat ekspansi   dan   penjajahan. Pemuka-pemuka  kedua  agama  itu masing-masing berusaha sekuat tenaga akan menyebarkan agamanya ke   atas   kepercayaan   agama  lain  yang  sudah  dianutnya.

Sungguhpun demikian jazirah itu  tetap  seperti  sebuah  oasis yang  kekar  tak sampai terjamah oleh peperangan, kecuali pada beberapa tempat  di  bagian  pinggir  saja,  juga  tak  sampai terjamah  oleh  penyebaran  agama-agama  Masehi  atau  Majusi, kecuali sebagian kecil  saja  pada  beberapa  kabilah.  Gejala demikian ini dalam sejarah kadang tampak aneh kalau tidak kita lihat letak dan iklim  jazirah  itu  serta  pengaruh  keduanya terhadap  kehidupan  penduduknya,  dalam aneka macam perbedaan dan persamaan serta kecenderungan hidup mereka masing-masing.

Read the rest of this entry »

Posted in Arab Pra Islam | Leave a Comment »

ARAB SEBELUM ISLAM

Posted by Bustamam Ismail on July 28, 2010

PENYELIDIKAN mengenai sejarah peradaban manusia dan dari  mana pula  asal-usulnya,  sebenarnya  masih  ada hubungannya dengan zaman kita sekarang  ini.  Penyelidikan  demikian  sudah  lama menetapkan,  bahwa  sumber peradaban itu sejak lebih dari enam ribu  tahun  yang  lalu  adalah  Mesir.  Zaman   sebelum   itu dimasukkan orang kedalam kategori pra-sejarah. Oleh karena itu sukar sekali akan sampai kepada suatu  penemuan  yang  ilmiah. Sarjana-sarjana   ahli   purbakala   (arkelogi)  kini  kembali mengadakan penggalian-penggalian  di  Irak  dan  Suria  dengan maksud  mempelajari  soal-soal  peradaban  Asiria  dan Funisia serta  menentukan  zaman  permulaan   daripada   kedua   macam peradaban  itu:  adakah  ia  mendahului  peradaban  Mesir masa Firaun dan sekaligus mempengaruhinya, ataukah ia menyusul masa itu dan terpengaruh karenanya?

Apapun  juga  yang  telah  diperoleh  sarjana-sarjana arkelogi dalam bidang  sejarah  itu,  samasekali  tidak  akan  mengubah sesuatu  dari kenyataan yang sebenarnya, yang dalam penggalian benda-benda kuno Tiongkok dan Timur Jauh belum  memperlihatkan hasil  yang  berlawanan.  Kenyataan  ini  ialah  bahwa  sumber peradaban pertama – baik di Mesir, Funisia atau Asiria  –  ada hubungannya  dengan  Laut Tengah; dan bahwa Mesir adalah pusat yang paling menonjol membawa peradaban pertama itu  ke  Yunani atau  Rumawi,  dan  bahwa peradaban dunia sekarang, masa hidup kita  sekarang  ini,  masih  erat  sekali  hubungannya  dengan peradaban pertama itu.

Read the rest of this entry »

Posted in Arab Pra Islam | Leave a Comment »